Today's Quote :::

"Jika kamu tak menghargai dirimu sendiri, orang lain tak akan pernah menghargaimu. Jangan sampai kehilangan dirimu yang berharga." - pepatah
Are you using mobile device?

View Mobile Version


Friday, February 18, 2011

Bagaimana Penggunaan dsb., dst., dan dll. Yang Benar Dalam Bahasa Indonesia?

Hi! AsalBaca mungkin pernah membaca atau bahkan menggunakan ungkapan dsb., dst., dan dll. saat membuat sebuah kalimat dalam bahasa Indonesia. Saya sendiri tadinya masih bingung saat menggunakan ketiga ungkapan itu. Tapi setelah tadi saya membaca sebuah buku yang membahas tentang penggunaan ketiga ungkapan itu, sekarang saya jadi lebih memahaminya.
Lalu bagaimana penggunaan dsb., dst., dan dll. yang benar dalam bahasa Indonesia?
Mari kita pelajari bersama...


Ya, ungkapan dan sebagainya (dsb.), dan seterusnya (dst.), serta dan lain-lain (dll.) sering banget digunakan dalam arti yang sama. Padahal, ketiga ungkapan tersebut mempunyai arti yang berbeda loh.

Ungkapan dan sebagainya (dsb.) digunakan untuk menyatakan perincian lebih lanjut yang bentuknya sejenis. Contohnya seperti pada kalimat berikut:

Perpustakaan di sekolahku menyediakan bermacam-macam buku, seperti: buku referensi, ensiklopedia, novel dan sebagainya.

Dalam contoh di atas unsur buku referensi, ensiklopedia, dan novel merupakan perincian yang sejenis sehingga penggunaan ungkapan dan sebagainya pada akhir perincian itu lebih tepat...

Ungkapan dan lain-lain (dll.) bermakna 'penghubung satuan ujaran yang berbeda, beragam, atau tidak sama'. Atas dasar itu, ungkapan dll. lebih tepat digunakan pada perincian yang beragam. Contohnya seperti kalimat berikut:

Asap tebal itu selain berasal dari hutan yang terbakar, juga berasal dari kendaraan bermotor, cerobong pabrik dan lain-lain.

Dalam contoh di atas memperlihatkan bahwa hutan yang terbakar, kendaraan bermotor, dan cerobong pabrik merupakan perincian yang beragam sehingga ungkapan dan lain-lain lebih tepat digunakan.

Ungkapan dan seterusnya (dst.) berarti 'selanjutnya, berikutnya' atau 'sejak kini dan selanjutnya'. Ungkapan ini tepat digunakan pada perincian yang berjenjang atau yang berkelanjutan secara berurutan. Contohnya pada kalimat berikut:

Para siswa kelas XI IA2 diminta mempelajari buku Matematika dari Bab I, II, III, dan seterusnya.

Ungkapan dan seterusnya pada contoh di atas tepat digunakan karena merupakan perincian yang berurutan.

Perlu Diketahui :
Ungkapan dan lain sebagainya, hendaknya tidak digunakan dalam komunikasi resmi karena ungkapan itu rancu, yang merupakan gabungan dari dan lain-lain dengan dan sebagainya.

~semoga bermanfaat ya~

AsalSumber :
Sugono, Dendy (peny). 2003. Buku Praktis Bahasa Indonesia 2. Jakarta: Pusat Bahasa.

Spy Cam